Selasa, 29 Maret 2011

ANJING MENJADI PAHLAWAN SANG MAJIKAN SAAT TSUNAMI

MIYAKO - Kabar mengenai insting binatang yang lebih peka terhadap bencana bisa saja benar adanya. Seekor anjing di Jepang berhasil menyelamatkan pemiliknya dari bencana tsunami, setelah memaksanya untuk jalan keluar rumah.

Babu nama anjing itu, biasanya tidak pernah suka keluar rumah untuk jalan-jalan. Namun pada gempa yang melanda Jepang 11 Maret lalu, anjing jenis Shih-tzu tersebut justru bersikeras untuk keluar rumah.

Anjing tersebut memaksa pemiliknya Tami Akanuma untuk keluar rumah, bahkan menaiki bukit yang berada di sekitar rumah Akanuma. Perempuan yang berusia 83 tahun tersebut pun mengikuti anjing peliharaannya naik ke atas bukit.

Ulah Babu ternyata menyelamatkan nyawa Akanuma. Tidak lama setelah dirinya serta anjing itu naik ke bukit, gelombang tsunami pun menyapu. Tsunami itu meratakan distrik Taro-Kawamukai yang letaknya 200 meter dari garis pantai.

"Babu mungkin merasakan tsunami itu akan datang. Dia pun memaksa untuk berjalan-jalan ke luar rumah," ucap Akanuma seperti dikutip Yomiuri Shimbun, Senin (28/3/2011).

Menurut Akanuma, anjing itu sempat gelisah dan berlari-lari di dalam rumah. Saat pintu rumah dibuka, anjing itupun langsung bergegas keluar rumah. Tidak lama kemudian peringatan tsunami pun muncul dan dirinya bersama anjing itu langsung naik ke bukit.

Akanuma pernah mengalami bencana gempa Showa Sanriku 1933 silam. Gempa yang memicu tsunami tersebut menewaskan lebih dari 900 jiwa di Distrik Taro. Mengingat hal itu, Akanuma langsung berpikir untuk evakuasi. Tentunya tanpa bantuan anjing miliknya hal tersebut tidak akan terjadi.

Sumber : Okezone.com

Artikel yang berkaitan



0 komentar:

Posting Komentar